Social Icons

Pages

Sabtu, 29 September 2012

Apple Merilis iPhone 5: Spesifikasi


Semua pertanyaan dan teka-teki yang melingkupi generasi terbaru iPhone terjawab sudah kemarin (12 September 2012) ketika Apple merilis iPhone 5. Apa saja perbaikan yang dilakukan oleh Apple pada iPhone 5 ini?

  • Dimensi: iPhone 5 ini memiliki panjang 123.83mm, lebar 58.57 dan tinggi 7.6 mm. Dengan dimensi tersebut maka layar dari iPhone 5 menjadi lebih besar yaitu 4 inch dibandingkan dengan layar 3,5 inch yang digunakan pada iPhone 4S. Seiring dengan semakin besarnya layar maka resolusi yang didapatkan juga bertambah besar menjadi 1136×640 piksel. Kepadatan piksel ini membuat tampilan iPhone 5 semakin “kinclong” dan jauh lebih jernih. Dari segi lebar memang tidak ada bedanya dibandingkan dengan iPhone 4 namun panjangnya bertambah yang mengakibatkan iPhone 5 akan bersaing secara terbuka dengan Samsung Galaxy SIII. Layar yang lega tersebut juga membuat pada layar “home” di iPhone 5 akan terlihat lima baris icon yang sebelumnya hanya empat baris.
  • Kecepatan: Prosesor yang digunakan pada iPhone 5 adalah prosesor dual-core 1,6GHz dengan chipset A6. Kecepatan prosesor A6 ini meningkat 50% dibandingkan prosesor yang ditanamkan pada iPhone 4S yang memiliki clock speed 800Mhz. Namun demikian prosesor A6 ini masih kalah cepat dibandingkan dengan prosesor SnapDragon S4 pada Nokia Lumia yang memiliki clock speed 1,5Ghz.
  • Keterhubungan: iPhone 5 menggunakan teknologi wireless LTE yang secara teori mampu memberikan kecepatan berselancar di internet sampai 100Mbps. Teknologi LTE ini pula yang menyebabkan iPhone 5 dapat mendukung jaringan HSPA, HSPA+, maupun DC-HSDPA.
  • Kamera: Kamera belakang iPhone 5 memiliki resolusi 8MP sedangkan kamera depan 1,3MP.
  • Daya Tahan: iPhone 5 dijanjikan menawarkan daya tahan baterai yang lebih lama. Untuk browsing pada jaringan LTE iPhone dapat bertahan sampai dengan 8 jam. Untuk melakukan panggilan telepon iPhone 5 tahan sampai dengan 8 jam. Sedangkan untuk memutar video waktu yang ditawarkan adalah 10 jam.
0319498620X310new2 Apple Merilis iPhone 5
dimensi iPhone 5
Disamping kelebihan-kelebihan yang telah dijelaskan di atas maka marilah kita lihat apa saja “kekurangan” yang dimiliki oleh iPhone 5.
  • 18% lebih tipis: Bertentangan dengan panjang yang bertambah, iPhone 5 adalah 18% lebih tipis dibanding iPhone 4S.
  • 20% lebih ringan: iPhone 5 mungkin merupakan smartphone yang paling ringan. Dengan berat 112 gram tentu saja iPhone 5 sangat ringan untuk ditaruh di saku baju atau celana Anda.
  • Volume berkurang 12%: Dengan penggunaan sebagian besar aluminium dan kaca sebagai bahan pembuat badan iPhone 5 menyebabkan volumenya berkurang 12% dibandingkan iPhone 4S.
Disamping kelebihan dan kekurangan yang telah dijelaskan di atas, salah satu perubahan terbesar yang dapat dilihat pada iPhone 5 adalah penggunakan konektor 8-pin yang disebut “lightning connector”. Penggunaan pin ini diharapkan dapat menggantikan peran konektor 30-pin yang digunakan sejak generasi pertama iPhone. Alasan utama Apple mengganti konektor ini adalah keinginan untuk membuat desain iPhone 5 yang lebih ramping maupun ringan. Solusi paling mudah adalah dengan mengurangi ruang untuk konektor sehingga tujuan tersebut dapat dicapai. Ruang untuk kartu SIM pun semakin dipangkas. iPhone 5 akan menjadi perangkat pertama yang menggunakan kartu SIM nano yang memiliki ukuran 12,3 millimeter x 8,8 millimeter. Ini merupakan penghematan ruang sebesar 40% dibanding kartu SIM micro.
overview heronew 150x150 Apple Merilis iPhone 5
iPod nano
Seperti kita ketahui disamping Apple merilis iPhone 5, perusahaan termahal di dunia ini juga melepas jajaran baru iPod-nya. Dimulai dari iPod Touch, iPod Shuffle sampai dengan iPod Nano mengalami perubahan desain yang cukup signifikan. Sebagian besar pengamat membandingkan iPod Nano dengan Nokia Lumia yang memiliki kemiripan dari segi tampilan.
Disamping produk-produk baru yang ditawarkan tersebut, Apple juga menyampaikan bahwa mereka akan segera merilis update terbaru untuk iOS yaitu iOS 6 dan iTunes 11. Banyak fitur baru yang dibenamkan pada iOS 6 antara lain: desain peta baru 3D yang sepenuhnya merupakan hasil kerja Apple, Siri yang lebih handal, integrasi Facebook, Passbook, Facetime melalui jaringan 3G dan lain sebagainya. iOS 6 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 19 September 2012.
Kapan iPhone 5 mulai dipasarkan? Menurut Apple, iPhone 5 akan dipasarkan secara serentak mulai tanggal 21 September 2012 di Kanada, Australia, Perancis, Jerman, Hong Kong, Jepang, Inggris, dan tetangga kita, Singapura. Untuk tahap kedua yaitu pada tanggal 28 September 2012, iPhone 5 akan menyambangi 22 negara antara lain Australia, Belgia, Czech Republic, Denmark, Estonia, Finlandia, Hungaria, Irlandia, Italia, Liechtenstein, Lithuania, Luxembourg, Belanda, New Zealand, Norwegia, Polandia, Portugal, Slovakia, Slovenia, Spanyol, Swedia dan Switzerland. Sekali lagi Apple tidak memberikan tanggal resmi iPhone 5 masuk ke Indonesia. Padahal penggemar Apple atau yang biasa disebut Apple fanboy sangat banyak di Indonesia. Kemungkinan besar iPhone 5 baru akan masuk pasar Indonesia pada awal tahun 2013 nanti.

Apple Merilis iPhone 5: Kesimpulan

Nah pertayaan berikutnya tentu saja, apakah Anda perlu mengganti iPhone Anda menjadi iPhone 5? Dengan dikeluarkannya iOS 6 yang tidak lagi mendukung iPhone 3GS mau tidak mau Anda harus mengganti iPhone Anda paling tidak menjadi iPhone 4 untuk dapat menggunakan iOS tersebut. Jika dana Anda mencukupi kenapa tidak sekalian saja diganti menjadi iPhone 5. Saya rasa ulasan mengenai Apple merilis iPhone 5 ini sudah panjang lebar, semoga rasa ingin tahu Anda mengenai iPhone 5 menjadi terpenuhi.

Incoming search terms:

  • apple sudah merilis iphone baru
  • new iphone5 apa bedanya iphone4
  • alasan apple mgngganti conector
  • iOS 6 dirilis tanggal
  • alasan iphone 5 hanya rubah panjang desain
  • Kecepatan prosesor iphone 5
  • kontak iphone bertambah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar