- Melatih Kreativitas
Seorang Blogger akan memikirkan cara agar blognya tampak bagus dimata pengunjung. Tanpa sadar, blogger tersebut mulai melatih kreativitasnya. Dengan kreativitasnya, dia akan berusaha memanjakan mata pengunjung blognya. - Tanggap terhadap Informasi Terbaru
Seorang blogger akan terus mencari ide agar blognya tetap update sehingga ia mencari referensi yang dibutuhkan. Akhirnya, blogger tersebut lebih tahu informasi terbaru dari pada yang bukan blogger. - Lebih Ramah
Blogger adalah sosok yang ramah karena mereka selalu memikirikan cara untuk membuat senang pemirsanya. Terbukti beberapa blogger menyediakan buku tamu agar bisa bercakap-cakap sejenak dengan pengunjung blog mereka - Selalu Mendapat Ide Cemerlang
Blog merupakan aset penting yang dimiliki Blogger dan aset penting itu tidak akan penting tanpa artikel yang mengisinya. Untuk mengisi artikel diperlukan ide sehingga tanpa sadar, blogger akan terus terpikir akan ide untuk mengisi artikelnya dan kadang ide itu juga bisa diterapkan di lingkungan masyarakat. - Menjadi Terkenal
Melalui tulisannya, seorang blogger dapat menjadi terkenal. Mengapa ? Karena tulisan tersebut kadang bisa menjadi populer, kontroversial, dan bahkan menjadi headline. Bila artikel tersebut terkenal, maka yang diusung ialah penulisnya. - Motivasi Dalam Hidup
Bila blogger tertimpa masalah, mereka akan terus memikirkan jalan keluar dan akhirnya mereka berkata, "Tenang, aku punya blog yang terkenal." Mereka akan terus memotivasi diri mereka sampai akhirnya mereka merasa tenang. - Menjadi Kaya
Kaya bukanlah hal yang mustahil bagi blogger. Dengan blog, blogger dapat mengubah blog mereka menjadi ladang uang. Dewasa ini, banyak PPC yang mulai merambah seperti Google Adsense, Chitika, AdsenseCamp, KlikSaya, dan masih banyak lagi yang bisa membuat seorang blogger menjadi kaya. - Teman yang Banyak
Blogger bisa menjalin banyak pertemanan dengan blogger lain yang tersebar di seluruh pelosok dunia. Tidak hanya lokal saja, mungkin juga ada teman yang berasal dari luar negeri. - Pandai Bahasa Asing
Karena bahasa Indonesia belum terlalu sering di web-web ahli maka sering blogger harus membaca tulisan bahasa asing yang tentu saja membuat blogger menjadi terlatih dalam berbicara bahasa asing. - Menjadi Pemimpin
Menjadi blogger berarti menjadi pemimpin bagi pengunjung anda yang masuk ke blog anda. Kadang karena sudah terlalu menjiwai blognya, seorang blogger akan menerapakn kepemimpinannya kedalam dunia nyata.
SUMBER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar